Mawar ratu tanaman bunga, karena bunganya memiliki kelopak bentuk yang sangat indah dan aroma yang khas. Banyak orang yang ingin
menanamnya di rumah.
Menanam bunga
mawar itu memang agak sulit jika tidak tahu, tetapi bisa menjadi mudah jika sudah mengetahui.
Menanam bunga mawar memang memerlukan perlakuan khusus, dia tidak bisa
dirawat hanya dengan cukup menyiramkan air setiap pagi dan sore. Tetapi
terdapat beberapa hal yang harus diperhatikan. Yang pertama adalah
tanaman mawar harus ditempatkan di tempat yang terkena sinar matahari
sepanjang hari agar kegiatan fotosintesis bisa terlaksana dengan baik.
Cara merawat mawar agar rajin berbunga
lainnya adalah dengan memberikan nutrisi yang sesuai dengan kebutuhan
mawar tersebut. Nutrisi tersebut adalah pupuk, pupuk yang paling baik
adalah pupuk kandang atau pupuk alami yang dihasilkan dari kotoran
hewan. Akan tetapi, jika Anda kesulitan mendapatkan pupuk jenis
tersebut, bisa menggunakan pupuk NPK (pupuk kimia) yang mengandung unsur
hara utama yakni nitrogen yang membantu pertumbuhan vegetatif terutama
daun, fosfor yang membantu pertumbuhan akar dan tunas, serta kalium yang
dapat membantu pembungaan dan pembuahan. Akan tetapi, aplikasi
penggunaan pupuk NPK ini tidak boleh terlalu sering digunakan dan tidak
boleh terlalu banyak diberikan untuk setiap tanaman mawar, karena jika
over dosis, tanaman mawar Anda malah bisa menjadi kering.
Penyiraman harus dilakukan sebanyak 2 kali dalam 1 hari
jika cuaca sedang panas dan hanya dilakukan sekali dipagi harinya jika cuaca tidak panas. Jika hujan setiap
hari terlebih jika tanaman mawar Anda terkena langsung air hujan, maka
disarankan untuk menyemprot daun serta bunganya dengan air biasa segera
setelah hujan reda ,
karena air hujan bersifat agak keras khususnya untuk tanaman bunga
mawar. Alternatif kedua jika musim hujan adalah rutin melakukan
penyemprotan pestisida agar mawar tahan terhadap guyuran hujan yang
biasanya mengakibatkan bunga mawar rusak .
Jika disimpan pada tempat yang mengadaptasi konsep rumah kaca semisal
di bawah naungan kanopi, cukup disiram dua hari sekali apabila sedang
musim hujan.
Cara merawat
mawar agar rajin berbunga melakukan pengobatan secara rutin
agar tanaman mawar Anda tidak terserang hama. Jika terserang hama,
tentunya pertumbuhan mawar akan terhambat dan bahkan bisa mati
karenanya. Untuk itu penyemprotan obat insektisida dan atau fungisida
perlu dilakukan minimal sebulan sekali dan maksimal 2 minggu sekali jika musim panas. Jangan lupa juga untuk selalu membersihkan tanaman liar disekelilingnya.
Terimakasih semoga bermanfaat..
baca juga : Anthurium Jemani Kobra , Mengenal Pohon Pucuk Merah, Mengenal Pohon Puring, Mengenal Tanaman Aglaonema , Menanam Pohon Bunga Kamboja,
baca juga : Anthurium Jemani Kobra , Mengenal Pohon Pucuk Merah, Mengenal Pohon Puring, Mengenal Tanaman Aglaonema , Menanam Pohon Bunga Kamboja,
No comments:
Post a Comment